Rabu, 15 Agustus 2012

Kader PPP Gelar Silaturahim dengan Para Alim Ulama di Purwakarta



PURWAKARTA (wartamerdeka.com) - Keluarga Besar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) gelar silaturahim Kader PPP dan Para  Alim Ulama, Ustadz maupun Ustadzah di Ponpes Al-Muhajirin Purwakarta,salah satu ponpes terbesar di Jawa Barat, Sabtu (11/08). Turut hadir Anggota DPR RI FPP Dra. Hj Wardatul Asriah, Ketua DPW PPP Drs. H. Rachmat Yasin, MM, Pengurus DPW PPP Jabar, Pengurus DPC PPP, dan Pengurus PAC PPP serta  ratusan Kader PPP se-Purwasukasi (Purwakarta - Subang - Karawang- Bekasi).

Zaenal Aripin Ketua DPC PPP Kabupaten Purwakarta sekaligus sebagai shohibul wilayah yang mensuksekan lancarnya acara silaturahim Kader PPP se-Purwasukasi dengan Para Kyai, Ustadz maupun Ustadzah dalam sambutannya mengatakan bahwa silaturahmi Para Kader PPP dengan Para Kyai, Ustadz dan Ustadzah ini merupakan momentum terbaik untuk lebih mengembangkan Ukhuwah Islamiyah dan bersinergi antara Kader PPP dengan Para Alim Ulama.”

Dalam Silaturahim ini, selain bertemunya para Kader PPP se-Purwasukasi, juga perlu diketahui bahwa khususnya di Kabupaten Purwakarta tidak lama lagi akan melaksanakan Pemilukada. Oleh karena itu, tentunya Para Kader PPP maupun Para Sesepuh Kyai senantiasa berkesinambungan memberikan dukungan moril dalam menentukan dan memilih Figur Calon Pemimpin yang layak dan lebih baik  untuk memimpin Kabupaten Purwakarta yang kita cintai ini.”

“Begitu pun dalam menghadapi Pemilihan Legislatif  di Kabupaten Purwakarta 2014 nanti, maka diharapkan pula Kader PPP, Para Tokoh Alim Ulama, dan Tokoh Masyarakat Purwakarta dapat memberikan sumbangsih dukungan diantara Kader PPP yang nantinya siap mencalonkan Anggota Legislatif. Sehingga, bisa meraih banyak suara untuk meningkatkan kursi jabatan Anggota DPRD Purwakarta lebih banyak lagi nantinya ,”ujarnya.

Ketua DPW PPP Drs. H. Rachmat Yasin, MM mengatakan, bahwa silaturahim Kader PPP dengan dihadiri Para Alim Ulama merupakan penyegaran bagi seluruh Kader PPP. Sehingga, dalam pertemuan Safari Ramadhan ini bukan hanya sekedar pertemuan antara Kader PPP dan Para Alim Ulama, Kyai, Ustadz/dzah. Tapi, diharapkan dapat mempersatukan persepsi, bersatu padu untuk membesarkan PPP saat ini dan masa yang akan datang. Kenapa, lanjut H. Rachmat, berdirinya PPP yang berlambangkan Ka’bah ini adalah karena jasanya Para Alim Ulama. Untuk itu, Ka’bah sebagai Rumah Besar Allah ini senantiasa kita jaga dan pelihara eksistensinya. Sehingga, PPP tetap menjadi Partai Besar yang dicintai oleh kader dan masyarakatnya. Bagi masyarakat yang sudah keluar dari PPP, tentunya akan merindukan ingin masuk kembali dalam wadah PPP nantinya. Itulah manfaat dari pertemuan dan ruhnya adalah dengan banyak bersilaturahmi,”ujar H. Rachmat.

Sementara, Anggota DPR RI FPP Dra. Hj Wardatul Asriah yang juga sebagai istrinya Menteri Agama Drs. H Suryadharma Ali, MSi mengatakan pentingnya silaturahmi antar Kader PPP dan Para Alim Ulama maupun seluruh elemen masyarakat, yakni untuk membuktikan bahwa PPP adalah merupakan Partai Umat Islam yang keberadaan dan eksistensinya mengedepankan kepentingan masyarakat. Artinya, PPP berkomitmen untuk meningkatkan kualitas kehidupan demokrasi. Terutama pada asfek penguatan kelembagaan, mekanisme dan budaya politik yang demokratis dan berakhlakul karimah, menjunjung tinggi hak azasi manusia, menghargai kebebasan berekspresi, berpendapat dan berorganisasi. Itu diantaranya Misi PPP yang menjadi dasar kuatnya jalinan silaturahmi antar Kader PPP, Para Kyai, Ustadz/dzah maupun masyarakat.”

Tak lupa saya mewakili atas nama Kader PPP menghaturkan banyak terima kasih kepada Pimpinan Ponpes Al-Muhajirin KH. Abun Bunyamin yang telah memberikan kesempatan kepada seluruh Kader PPP se-Purwasukasi untuk bisa bersilaturahim sekaligus memfasilitasi suksesnya kegiatan ini,”ujarnya.

KH. Abun Bunyamin, MA Pimpinan Ponpes Al-Muhajirin Purwakarta yang mempunyai santri lebih dari 2500 siswa  mengatakan bila PPP ingin lebih besar dan tetap menjadi partai kebanggaan masyarakat, maka ibarat petani memiliki lumbung padi, maka ia pun akan berusaha semaksimal mungkin bisa memenuhi hasil panennya. Dengan demikian, bagi Pengurus maupun Kader PPP harus senantiasa memelihara dan memupuk rasa kebersamaan dengan banyak bersilaturahmi, maka akan memberikan manfaat yang luar biasa. Panjang umur banyak relasi, dan rezeki sudah pasti menghampiri. Dari awal saya konsisten bangga dengan PPP sampai saat ini.  
Foto : http://www.almuhajirinpwk.com
(Andhi Jalal)

Selasa, 14 Agustus 2012

Konsolidasi, PPP Jombang Sukseskan Pemilu 2014 dan Pilkada 2013



Partai Persatuan Pembangunan Jombang ( 12/7) mengadakan pengajian akbar, dalam rangka konsolidasi organisasi menyambut sukses Pilkada 2013 dan Pileg 2014. Tajuk peringatan isro’ mi’roj dan menyambut datangnya bulan suci ramadhan dijadikan momentum penguatan komitmen structural partai dari level DPC, PAC hingga PR.
Tidak kurang dari 4 ribu kader dan fungsionais partai dengan khitmat mengikuti rangkain acara salat magrib berjama’ah dilanjutkan istighosah . Bertempat di GOR Merdeka pengajian dilaksanakan hingga larut malam.
Dalam kesempatan tersebut Ketua DPW PPP Jawa Timur H. Musyafa Noor memberikan motifasi kepada semua fungsionaris dan kader partai agar secara serius menyiapkan diri, agar Pilkada 2013 menjadi kesuksesan yang mesti diraih, “Partai PPP harus mempunyai semangat untuk memberangkatakan kadernya sendiri, dan saya melihat di Jombang ada bu Nyai Mundjidah yang saya pandang cukup mumpuni untuk duduk di eksekutif dengan berbekal pengalaman pada ormas sejak 1971 di kabupaten Jombang, mulai dari menjadi Ketua PC IPPNU, Ketua PC Fatayat dan Ketua PC Muslimat NU selama ini.” Tandasnya.
Dalam kesempatan memberi sambutan, ketua DPC PPP Jombang H. Ach. Silahuddin telah memaparkan pada ketua DPW PPP Jatim dan segenap hadirin bahwa partai telah menyiapkan kader terbaiknya guna running dalam Pilkada 2013, “ kita mesti realistis, bahwa partai persatuan pembangunan cukup mematok posisi wakil bupati dalam Pilkada 2013.” Ungkapnya yang disambut tepuk tangan hadirin.
Sementara dalam lain kesempatan wakil sekretaris ja’far sodiq membenarkan wacana yang berkembang, bahwa DPC PPP telah menyiapkan kader terbaiknya untuk running Pilkada 2013,” ini sebagai implementasi keputusan Muskercab 2011, DPC PPP bertekad memperjuangkan kader terbaiknya untuk sukses pada Pilkada 2013”, tandasnya. “kita harus belajar dari pengalaman sebelumnya, maka sikap kita menjadi realistis, dengan komposisi perolehan suara partai menjadi hal yang tak berlebihan kalau kita menyiapkan kader untuk wakil bupati”, imbuhnya.