Rabu, 23 April 2008
Empat Parpol Deklarasi Dukung Pasangan ASLI Maju Pilkada Maluku
EMPAT partai politik (Parpol), mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan Bakal Calon (Balon) Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) Azis Samual - Lucas Uwuratuw yang identik dengan akronim ASLI yang akan mengikuti Pilkada Maluku yang dijadwalkan berlangsung 9 April mendatang.
Empat partai pendukung yang mendeklarasikan dukungan kepada pasangan ASLI yang dipusatkan di lapangan Merdeka Ambon, Senin, dihadiri ribuan massa pendukung itu, yakni Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Damai Sejahtera (PDS), Partai Amanat Nasional (PAN) serta Partai Pelopor.
Deklarasi empat parpol itu umumnya dihadiri pimpinan pusat masing-masing parpol, diantaranya Ketua Umum DPP PPP, Surya Dharma Ali serta Sekjen DPP PDS, Ferry B. Regar, di samping para petinggi PAN dan Partai Pelopor.
Ribuan massa pendukung yang umumnya adalah masyarakat etnis Maluku Tenggara, Maluku Tenggara Barat, dan Kepulaua Aru itu, juga dihibur sejumlah artis nasional maupun daerah untuk memeriahkan deklarasi pasangan balon itu.
Ketua Umum DPP PPP Surya Dharma Ali dalam orasinya, menegaskan,tanda-tanda Maluku bangkit dari keterpurukan akibat konflik sejak 1999 lalu, semakin terlihat nyata.
Ia meyakini Pilkada Maluku untuk memilih Gubernur dan Wagub periode 2008-2013 akan dimenangkan pasangan ASLI yang adalah figur kaum muda yang memiliki segudang kemampuan dan pengalaman untuk membangun Maluku di masa mendatang.
Usai deklarasi, kedua pasangan ini diantar oleh pimpinan empat parpol serta ribuan massa pendukungnya menuju KPUD Maluku di kawasan Tantui, Kecamatan Sirimau untuk mendaftarkan diri.
Iring-iringan ribuan kendaraan baik mobil maupun sepeda motor berdampak arus lalulintas pada sejumlah ruas jalan yang dilalui ribuan massa pendukung ini menjadi macet total dan membuat sibuk aparat kepolisian untuk mengatasinya. (rbb)Radio Baku Bae - Ambon
Ia menghimbau massa pendukung untuk memperkuat komitmen memilih pasangan balon itu saat hari H pencoblosan, 9 Juli mendatang.
Surya Dharma juga mengingatkan para pendukung dan tim sukses pasangan balon itu untuk mengawal proses Pilkada Maluku agar berjalan aman, lancar, serta jujur dan adil berdasarkan aturan dan ketentuan yang berlaku.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar