Sabtu, 12 April 2014

Caleg PPP DPR Amirul Tamin Unggul Jauh di Baubau

Walaupun Kans PPP Sulawesi Tenggara untuk bersaing memperebutkan kursi DPR RI masih belum jelas diketahui,tetapi Kecemerlangan Caleg DPR RI PPP didaerah basisnya nyata terlihat.

BAUBAU, Media Sultra.com-Kharisma mantan Walikota Baubau, MZ Amirul Tamim di mata warga Kota Baubau masih yang terbaik. Hal ini dibuktikan dengan perolehan suara pada penjoblosan Pilcaleg untuk kursi DPR RI di Kota Baubau mendominasi suara melampaui seluruh caleg lainnya.
Data yang diperoleh jurnalis Media Sultra.com, hampir diseluruh TPS di wilayah Kota Baubau, mantan Walikota dua periode itu mendominasi seluruh perolehan suara.  Hitungan sementara secara keseluruhan, suara PPP di Kota Baubau mencapai 18.940 suara. Sedangkan Partai Amanat Nasional (PAN) hanya meraih 5.033 suara, Partai Demokrat meraih 2.106 suara, Golkar 2.636 suara,  Partai Nasdem yang mengusung Ali Mazi sebagai calegnya  hanya meraih 3.127 suara.  Sedangkan Partai Bulan Bintang meraih 2.124 suara.
Meski demikian, jumlah ini masih sementara karena ditingkat PPS belum melakukan pleno resmi. Asman Saelan,SH salah seorang aktivis muda di Kota Baubau menilai kemenagan PPP di Kota Baubau untuk caleg DPR RI tidak lepas dari sosok Amirul Tamim yang sudah melekat dengan warga Baubau. Pasalnya, selama dua periode memipin Baubau sejumlah prestasi ditorehkan membangun Baubau.
“Saya kira ini bentuk apresiasi kepada Amirul Tamim yang berhasil membangun Baubau selama dua periode. Selain itu, kapabilitas Amirul dinilai masyarakat Baubau sangat layak untuk memperjuangkan masyarakat,” kata Asman yang juga Advokat muda di Baubau, Kamis 
Sumber :  http://www.mediasultra.com/news/amirul-tamim-menangkan-ppp-di-baubau.html/

Tidak ada komentar: