Senin, 11 Agustus 2008

PPP Majalengka Pendukung Utama Sahate

11 Partai Jagokan Sahate
Monday, 11 August 2008
MAJALENGKA(SINDO) – Sebanyak 11 partai politik (parpol) mendeklarasikan pasangan Suhardja dan Ateng Sutisna (Sahate) sebagai calon bupati dan wakil bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada ) Majalengka 2008.


Pada kesempatan itu pasangan Sahate juga mendaftarkan diri mereka ke Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Majalengka di Kompleks Girilawungan sebagai peserta Pilkada Majalengka 2008. Ketua tim sukses pasangan Sahate Pepep Syaiful Hidayat mengatakan, banyaknya dukungan kepada pasangan tersebut, mulai dari parpol,tokoh agama serta masyarakat, serta berbagai elemen lain merupakan bukti keinginan rakyat agar ada kemajuan pembangunan di Kabupaten Majalengka.

Menurutnya, parpol sebagai ujung tombak penyaluran aspirasi rakyat merupakan salah satu instrumen untuk melaksanakan amar makruf nahi munkar.”Kami ingin menegakkan keadilan, kesejahteraan, kemakmuran, dan kebahagiaan di bumi Majalengka. Atas dasar itu, proses pilkada secara langsung merupakan momen penting bagi kemenangan rakyat Majalengka,” kata Ketua Dewan Pengurus Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Majalengka ini dalam deklarasi di Lapangan Pasar Lama,Jalan KH Abdul Halim,
Majalengka,kemarin.

Sahate Memilih Istighosah


Views : 5

Favoured : None


Deklarasi Dilanjutkan Penyerahan Formulir ke KPU
MAJALENGKA-Dalam suasana yang sederhana, bersahaja dan jauh dari kesan hura-hura, pasangan calon bupati/wakil bupati Drs H Suhardja MM dan Ir H Ateng Sutisna MBA (Sahate) akhirnya dideklarasikan. Wajah-wajah tulus, berserah diri pada Tuhan dibalut semangat menggelora memenangkan Sahate di pilbup, mendominasi pemandangan acara deklarasi yang digelar di lapangan Pasar Lama Majalengka, Senin (11/8).
Bersama puluhan ulama dan kyai diantaranya Dr KH Sarkosi Subki dan KH Machtum Hanan, pasangan Sahate larut dalam doa bersama lebih dari seribu pendukungnya yang rela duduk di atas hamparan koran bekas.
Lantunan puja dan puji serta pengharapan pada Allah SWT menggantikan hingar-bingarnya musik yang jamak digelar dalam satu pesta.
Panitia deklarasi pasangan Sahate, M Ridho mengatakan, bagi orang muslim ketika akan memulai sesuatu yang baik berdoa pada Allah SWT menjadi satu keharusan.
“Diawali dengan doa, Insya Allah pasangan Sahate akan mendapatkan simpati dan berbuat yang terbaik bagi masyarakat Majalengka,” katanya.
Usai doa bersama yang berlangsung sekitar satu jam, acara deklarasi dilanjutkan dengan pembacaan ikrar pengusungan pasangan Sahate yang dilakukan oleh Ketua DPC PPP Pepep Saiful Hidayat didampingi ketua partai pengusung lainnya yakni, PKB, PKPB, PBR, PBB dan Partai Pelopor. Dalam pernyataannya, enam partai pengusung bertekad memenangkan pasangan Sahate di Pilbup 26 Oktober nanti.
“Bersama dengan masyarakat yang telah lama merindukan perubahan yang lebih baik, kami bertekad memenangkan Sahate di pilbup,” katanya berapi-api dibarengi pekikan takbir para pendukung.
Setelah pernyataan serta ikrar dari enam partai penyusung, tekad yang sama disampaikan perwakilan partai pendukung yang diwakili Ketua PDP H Daryanto Fadil, kemudian diteruskan dengan ikrar dari tim relawan yang diwakili Igum Gumbirawan. Usai pembacaan ikrar dukungan, acara dilanjutkan penyerahan formulir pendaftaran pasangan Sahate ke KPU.
Dengan diiringi para pendukungannya, pasangan Sahate menuju kantor KPU dari lokasi acara deklarasi yang berjarak sekitar 1 km dengan berjalan kaki. Kedatangan pasangan Sahate disambut langsung oleh Muhyidin SH selaku ketua KPU bersama para anggotanya.

1 komentar:

it's me mengatakan...

Apakah Sahate kader PPP?,

Kontribusi apa yang akan diberikan Sahate terhadap PPP?

Langkah konkrit apa yang akan dilakukan sahate jika terpilih? ingat langkah konkrit (bukan janji)