Senin, 19 Mei 2008

"AMER" Menang, Keluarga Besar PPP SUMBAR Turut Bersyukur

AMER Memimpin, Hasil Quick Qount Sementara Pilkada Sawahlunto
Senin, 19 Mei 2008
Sawahlunto, Padek-- Hasil penghitungan suara cepat (quick count) pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Cawako dan Cawawako) Sawahlunto yang berlangsung di Gedung Pusat Kebudayaan (GPK) Kota Sawahlunto kemarin menempatkan pasangan Nomor 1, Amran Nur dan Erizal Ridwan (AMER) sebagai pemenang sementara Pilkada Sawahlunto. Dari total suara yang masuk ke pusat quick count, AMER meraih 14.945 suara diikuti pasangan nomor 2, Fauzi Hasan dan Masdi (FAHAM) 11.898 suara dan pasangan nomor 3, Zarius Yan dan Erizon Effendi (ZARED) 3.003 suara.

Meski menang di tiga kecamatan, Barangin, Lembahsegar dan Silungkang, FAHAM harus merelakan suaranya tergusur karena kalah telak di Kecamatan Talawi. Di Talawi, AMER memperoleh 7.489 suara, FAHAM 1.550 suara, dan ZARED 266 suara. Sedangkan di Kecamatan Barangin, AMER 3.350 suara, FAHAM 4.426 suara, dan ZARED 1.063 suara. Lalu, di Kecamatan Lembah Segar, AMER meraih 2.093 suara, FAHAM 3.013 suara, dan ZARED 1.462 suara. Kecamatan Silungkang AMER 2.013 suara, FAHAM 2.909 suara, dan ZARED 212 suara. “Ini hanya penghitungan suara yang sifatnya sementara. Sedangkan finalnya nanti akan dilaksanakan melalui rapat pleno KPUD Kota Sawahlunto.

Kita hanya membantu masyarakat mendapatkan gambaran sementara perolehan suara Pilkada Sawahlunto hari ini (kemarin) di 101 TPS,” jelas Tim Leader Quick Count Fauzan usai mengumumkan hasil perolehan suara yang mereka peroleh di GPK, kemarin. AMER mendominasi di Talawi. Pada tiga kecamatan lain, Amran Nur yang berpasangan dengan Erizal Ridwan yang nota bene berasal dari Muaro Kalaban, Kecamatan Silungkang kalah pamor dari Fauzi Hasan yang berasal dari Silungkang dan Masdi yang berasal dari Barangin. Di Kecamatan Barangin, suara FAHAM yang didukung koalisi PAN dan PDI-P pecah karena munculnya ZARED (PKPB dan PNI Marhaenis) yang kedua-dua calonnnya juga berasal dari Barangin. Perolehan suara di Barangin juga menipis, seiring banyaknya masyarakat yang tidak memilih.

Sebelum masuk suara dari Talawi, ratusan massa yang memadati GPK tampak terpana dengan perolehan suara yang diperoleh FAHAM yang terus merangkak naik dari beberapa TPS di tiga kecamatan (Silungkang, Lembahsegar dan Barangin). Namun, setelah masuk suara dari Talawi, perolehan suara AMER mulai terus naik hingga berakhirnya penghitungan suara sekitar pukul 18.00 WIB. Selain mendapatkan dukungan dari koalisi tiga partai besar (Golkar, PKS dan PPP), pasangan AMER juga mendapat simpati dari para tokoh dan pemuka masyarakat. Baik di kampung maupun di rantau sehingga FAHAM seperti dikepung dari seluruh penjuru mata angin. Target FAHAM memperoleh 30 persen suara di Talawi pun kandas, karena Amran Nur betul-betul memperlihatkan ketokohan di daerah yang dulunya masuk ke Kabupaten Sijunjung, sama halnya dengan Silungkang dan daerah lainnya seperti Lumidai (Kabupaten Solok, red).

Tidak ada komentar: