Minggu, 26 Oktober 2008

Calon PDIP Masih Unggul di Subang

SUBANG - Kemenangan calon kepala daerah dari PDIP tidak hanya terjadi di Magelang,� Karanganyar, dan Majalengka. Kondisi serupa juga terjadi di Kabupaten Subang.

Pasangan, Eep Hidayat-Ojang Sohandi untuk sementara masih menempati klasemen puncak. Pasangan yang diusung PDIP itu nyaris unggul di semua kecamatan di Kabupaten Subang.

Dari hasil perolehan suara hingga pukul 19.15 WIB di kantor KPUD Subang, pasangan Eep-Ojang meraih dukungan sebanyak 55,513 suara. Koleksi suara tersebut meninggalkan jauh suara lima pasangan calon lainnya.

Dengan hasil perolehan jumlah suara calon bupati incumbent ini, Sekretaris DPC PDIP Subang, Atin Supriyatin optimistis Eep akan kembali memimpin Kabupaten Subang, tanpa melalui pemilihan putaran kedua.

"Melihat hasil sementara kami yakin Pak Eep kembali memimpin Kabupaten Subang tanpa harus melalui putaran kedua," kata Atin di KPUD Subang, Jawa Barat, Minggu (26/10/2008).

Sementara itu, Pasangan Imas Aryumningsih-Primus Yustisio menempati posisi runner up dengan perolehan suara 45.295. Disusul pasangan Kusbini-Sri ERnanto Kukuh dengan 3.099 suara dan pasangan Bambang Heryanto-Alma Lucyati dengan 32.051suara.

Adapun pasangan calon bupati-wakil bupati dari jalur independen, yakni Ahamad Djuanda-Nandang Sudrajat memperoleh 9.463. Sedangkan pasangan Diding Kurniawan-Hasyim memperoleh 5.148 suara. Total jumlah suara yang sudah masuk ke KPUD sebanyak 152.174 suara.

Tidak ada komentar: