Minggu, 26 Oktober 2008

Perolehan Suara KH Aceng Wahdan Bakri Naik Turun

Persaingan sengit terjadi di Pilkada Garut, Jawa Barat.
KH Aceng Wahdan Bakri yang merupakan kader PPP Garut (Anggota DPRD Jabar) berpasangan dengan Dr H Helmi Budiman(Ketua DPD PKS) di prediksi akan maju ke putaran ke dua setelah tidak ada satupun kandidat yang mampu meraup 30 % perolehan suara.Pasangan ini diusung PPP dan PKS.

Pilkada Garut Dipastikan Dua Putaran
Kompas.com
GANTIAN DICKY CHANDRA MENYALIP ACENG WAHDAN
GARUT, TRIBUN - Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Garut 2008, dipastikan berlangsung dua putaran, menyusul perolehan suara sementara dari ketujuh pasangan hingga menjelang Senin dini hari, masing-masing di bawah 25 persen.


Sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, Mlenik Maumeriadi, tadi pagi menyatakan, total perolehan suara sementara mencapai 995.465 suara atau 62,9 persen dari jumlah pemilih sah sebanyak 1.581.504 orang pemilih.


Adapun perincian perolehan suara sementara ketujuh pasangan calon bupati dan wakil bupati Garut itu, terdiri dari Wahdan Bakri-Helmi Budiman sebanyak 193.341 (19,4 persen), Rudy Gunawan-Oim Abdurohim 227.916 suara (22,9 persen) dan Ceng Fikri-Dicky Candra memperoleh 202.143 suara (20,3 persen).


Disusul Abdul Halim-Nandang Suhendra sebanyak 162.343 suara (16,3 persen), Harliman-Ali Rohman 66.094 suara (6,6 persen), Sali Iskandar-Asep Hamdani 47.591 suara (4,8 persen serta pasangan calon Syamsu Djayusman-Hudan Mushafudin 96.037 suara (9,6 persen).


ACENG WAHDAN SALIP DICKY CHANDRA


Di Kabupaten Garut,hingga pukul 20.30 WIB,pasangan calon nomor urut dua Rudi Gunawan-Oim Abdurohim (Partai Golkar-PDIP) sementara unggul dengan perolehan 197.200 suara (22,6%).
Disusul pasangan nomor 1 Aceng Wahdan Bakri-Helmi Budiman (PPP dan PKS) yang memperoleh 179.390 suara (20,6%), pasangan nomor urut tiga Aceng HM Fikri-R Diki Candranagara (independen) menguntit dengan 174.689 suara (20,1%), pasangan nomor urut empat Abdul Halim-Nandang Suhendra (independen) dengan 135.881 suara (15,6%), pasangan nomor urut tujuh Sjamsu Sugeng-Hudan Musaffudin (PAN, PBB, PNBK, Patriot, PDK) dengan 87.183 suara, pasangan nomor urut lima Harliman-Ali Rohman (PKB, Demokrat, Pelopor, PBR) mengumpulkan 59.622 suara (6,8%), serta pasangan nomor urut enam Sali Iskandar- Asep Kurnia Hamdani (independen) memperoleh 36.989 (4,2%).

PROFIL ACENG WAHDAN DAN HELMI
Aceng Wahdan, seorang negarawan sejati. 10 tahun menjadi anggota DPRD di Kab. Garut dan provinsi JABAR, semakin memperkokoh beliau menjadi seorang yang begitu besar cinta dan perhatiannya kepada masyarakat, bangsa dan negara ini.

walaupun menjadi Anggota Dewan untuk 2 periode, ternyata tidak sedikitpun dari ucapan, sikap dan sifatnya yang lepas dari prinsip yang menjadi pegangan para ulama. selama aktif di dunia politik dan legislatif, dunia yang sering dicap kotor dan penuh dengan jurang kemaksiatan, ternyata tak mampu menggoyahkan prinsipnya dalam memegang kebenaran. hingga hari ini, tidak pernah terdengar dan tercatat, beliau melakukan tindakan kotor yang umumnya dilakukan oleh rekan - rekan se profesinya. dan karena sosoknya tersebut, beliau mendapat beberapa penghargaan sebagai berikut :

- The regents of northern California Global University as a honorary Doctor in management with all the right and privileges theretopertaining, tahun 2003

- Certificate Asean Professional Golden Award, tahun 2003

- Certificate Man Of The Year, tahun 2004.
HELMI BUDIMAN
Dr. H. Helmi Budiman, seorang dokter profesional. keseriusannya dalam bidangnya membuat dokter yang masih sangat muda ini, mampu membuat karya dan pengabdian yang luar biasa. dalam usia 36 tahun, beliau mampu mendirikan klinik Cisanca dengan fsilitas yang relatif lengkap. KLINIK CISANCA. sungguh, suatu karya yang sulit diukir oleh dokter semuda itu. dan untuk menyempurnakan profesinya, saat ini beliau mengambil pendidikan S-2 di Universitas Padjajaran, bandung, dengan mengambil konsentrasi manajemen. saat ini Dr. Helmi Budiman, adalah ketua DPD PKS Kab. garut.

Tidak ada komentar: