Kamis, 28 Agustus 2008

Kejar Target, PPP Sulsel Lari Maraton

DPW PPP SULSEL DAFTAR 90 CALEG

MESKI termasuk partai lama, sebab sudah ada sejak orde baru, tapi PPP, khususnya Sulsel untuk Pemilu 2009 terhitung lambat bergerak.Hal itu disebabkan karena konflik internal yang melilit partai ini di tingkat DPW Sulsel.

Tapi meski demikian, partai ini cukup optimistis bisa memenuhi target nasional untuk meraih 15 persen suara di Pemilu 2009. Target tersebut dinilai sebagai target yang masih rasional dan proporsional.

Untuk itu, berbagai strategi akan dilakukan ke depan. Infrastruktur dan jaringan partai yang ada tentu akan dioptimalkan. Semuanya akan dibahas dalam rapat lajnah pemenangan pemilu legislatif, bulan depan.

"Pokoknya kita akan berupaya semaksimal mungkin mengejar ketertinggalan. Kita sadari, untuk itu memang butuh strategi khusus," ungkap Sekretaris DPW PPP Sulsel, Taufiq Zainuddin di kantornya, Rabu 27 Agustus.

Salah satunya, kata dia, mekanisme penentuan caleg terpilih yang juga dilakukan melalui suara terbanyak. Menurut dia, hal itu bukan berarti PPP ikut-ikutan dengan partai. Sebab, dari awal justru PPP konsisten memperjuangkan di pembahasan UU Pemilu, tetapi kalau dari fraksi besar.

"Suara terbanyak itu diinginkan mayoritas cabang dan itu sudah ditindaklanjuti melalui rapat pengurus harian," ungkapnya. Selain itu, Taufiq juga lantas menyitir pernyataan ketuanya, Amir Uskara di beberapa kesempatan. Yakni, PPP Sulsel harus paling fight. Ibarat lari marahon, tetapi kecepatannya sprint.

"Bahkan, kalau perlu pakai dopping untuk mengejar ketertinggalan," kata Taufik sambil bercanda. Soal strategi kampanye, lanjutnya, masih akan dibicarakan secara internal. Sebab, kata dia, lebih baik berpikir sedikit tapi menghasilkan banyak dari pada berpikir banyak tapi menghasilkan sedikit.

"Semua masih akan dibicarakan secara internal supaya tidak terkesan kerja sendiri-sendiri," katanya. Sejumlah nama sudah disiapkan PPP untuk calegnya di tiap tingkatan. Untuk DPR RI misalnya, sudah ada nama seperti Suaib Didu dan Syukur Sabang untuk dapil Sulsel 3, Andi Jamaro Dulung di dapil 2 dan beberapa nama lainnya.

Untuk DPRD Sulsel, Ketua DPW Amir Uskara akan bertarung dari dapil Sulsel 2, sementara sekretarisnya, Taufiq Zainuddin akan bertarung dari dapil 4. Pengurus perempuan PPP seperti Andi Mariattang dan Muliati Mastura Yusuf akan bertarung di dapil 3.

Tidak ada komentar: