Jumat, 06 Maret 2009

Jelang Kampanye Terbuka, PPP Gelar Rapimwil

MAKASSAR, --Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sulsel hari ini, Sabtu (7/3), menggelar rapat pimpinan wilayah untuk mempersiapkan pelaksanaan kampanye terbuka yang akan dimulai 16 Maret. 
 
Hadir dalam acara tersebut Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) Dewan Pengurus Pusat (DPP) PPP, H Bachtiar Chamsyah. 
Rapimwil yang mengundang ketua dan sekretaris pengurus 23 cabang, ketua dan bendahara Lajnah pemenangan Pemilu Legislatif (LP2L) DPC PPP se-Sulsel serta caleg provinsi dan pusat akan membicarakan soal persiapan kampanye daerah pemilihan, regional dan nasional PPP yang diawali evaluasi sosialisasi. 
"Diperkirakan jumlah peserta rapimwil yang hadir sebanyak 460 orang," kata Muh Taufiq Zainuddin, Sekretaris DPW PPP Sulsel, di Sekretariat PPP Sulsel, Kamis (5/3). Dalam pertemuan itu juga akan membicarakan soal teknis pemantapan saksi seluruh daerah pemilihan. Pada hari pemilihan nanti PPP Sulsel akan menempatkan minimal satu saksi di setiap TPS yang berjumlah 15.616 seluruh Sulsel. 
Setelah menghadiri Rapimwil PPP Sulsel, Minggu (8/3), Bachtiar Chamsah, diagendakan melepas acara gerak jalan santai Parmusi salah satu Fusi PPP di Jl Penghibur, Makassar. 

Tidak ada komentar: